Search

Jokowi Minta Eks Ketua Hipmi Bantu UMKM Naik Kelas

Jakarta, CNN Indonesia -- Bahlil Lahadalia menyatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menugaskannya untuk membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) naik kelas. Penugasan tersebut diterimanya saat wawancara calon menteri dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Selasa (22/10).

"(Peningkatan kelas itu) bisa kalau ada investasi dan konsumsi," ujar mantan ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) ini usai bertemu Jokowi.

Ia mengaku sudah menggeluti bidang ekonomi sejak kecil.


"Saya lahir dari timur, dariFakfak, kuliah diJayapura. PakJokowi ingin anak mudah,"tuturnya.
Saat bertemu dengan Jokowi, ia berbicara soal ekonomi secara umum, termasuk soal investasi dan perdagangan. 

Di bidang investasi, ia menyorot soal peraturan yang tumpang tindih di kabupaten, provinsi, dan pusat.

"Itu tantangan ke depan," ungkapnya.

Terkait posisinya dalam Kabinet Kerja Jilid 2, ia mengaku belum tahu. Panggilan dari Istana Negara baru diterimanya semalam.

"Secara umum saya belum tahu. Pak Jokowi lebih tahu tapi pasti berhubungan dengan pusat dan daerah," ujarnya. 

(sfr/agt)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2JeP1jQ
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jokowi Minta Eks Ketua Hipmi Bantu UMKM Naik Kelas"

Post a Comment

Powered by Blogger.