Search

Damri Kasih Kursi Gratis Antar-Jemput ke Bandara Kertajati

Majalengka, CNN Indonesia -- Perum Damri diklaim akan memberikan kursi gratis untuk layanan antar jemput dari Bandung ke Bandara Kertajati. Program ini dalam rangka masa transisi perpindahan penerbangan domestik dari Bandara Husein Sastranegara di Bandung ke Majalengka.

Direktur Operasi dan Pengembangan Bisnis PT Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Agus Sugeng Widodo mengatakan Damri selaku perusahaan jasa angkutan BUMN itu akan memberikan kuota sebanyak 23 ribu kursi gratis.

Dengan rincian, 11.500 kursi gratis untuk keberangkatan Bandung ke Majalengka dan jumlah yang sama untuk sebaliknya, yakni Majalengka ke Bandung. Menurut Agus, ini seharusnya bisa menjadi pemikat bagi calon penumpang karena masyarakat biasanya harus merogoh kocek Rp70 ribu untuk sekali jalan.

Layanan antar jemput gratis oleh Damri, sambung dia, akan dilakukan selama masa transisi migrasi penumpang dari Bandung menuju Majalengka. Berdasarkan hitung-hitungan perusahaan, kuota kursi gratis akan habis dalam 10-15 hari.


"Kami akan lihat, kuota kursi gratis ini habis berapa lama. Jika memang, masih ramai, mungkin periode kursi gratis akan ditambah. Tetapi, kami juga perlu melihat situasi lapangan. Jangan sampai sudah siapkan banyak (kursi gratis), namun tidak sesuai ekspektasi," tutur Agus ditemui CNNIndonesia.com di Bandara Kertajati, Majalengka, Rabu (26/6).

Selain Damri, 12 operator layanan antar jemput (shuttle) dan perusahaan transportasi daring juga disebut akan menawarkan diskon. Namun, diskon yang diberikan akan bergantung pada masing-masing operator.

Saat ini, diketahui 12 operator jasa shuttle dari dan menuju Bandara Kertajati melayani rute Bandung, Cirebon, Tasikmalaya, Kuningan, Majalengka, Indramayu, Purwakarta, termasuk Sumedang.

"Mereka semuanya sudah mendapatkan izin dinas perhubungan dan semuanya sudah bekerja sama dengan kami," jelas Agus.


Seluruh penyambutan penyedia jasa transportasi itu akan berlaku mulai 1 Juli bertepatan dengan waktu perpindahan 56 penerbangan domestik dari Bandung ke Majalengka.

Menurut Agus, upaya di atas demi menciptakan kemudahan transportasi, termasuk juga untuk meringankan beban masyarakat karena perpindahan penerbangan dilakukan bagi seluruh rute domestik.

Sebelumnya, sebagian masyarakat merespons kecewa atas peralihan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara ke Bandara Kertajati. Alasannya, jarak tempuh yang jauh dan efisiensi waktu.

Damri Kasih Kursi Gratis Antar-Jemput ke Bandara KertajatiInfografis cara dan biaya menuju Bandara Kertajati dari wilayah sekitar di Jawa Barat. (CNN Indonesia/Timothy Loen).
Merry Kurniati, misalnya. Warga Bandung ini mengeluhkan kebijakan pemerintah yang mengalihkan seluruh penerbangan domestik ke Bandara Kertajati. "Dengan berat hati, saya pilih ke Jakarta kalau mau terbang. Ke Jakarta 2 jam, kalau ke Kertajati 3 jam," imbuh dia.

Menurut Merry, bukan cuma soal jarak tempuh yang menjadi persoalan lepas landas dari Bandara Kertajati. Tetapi juga, ongkos dan kemudahan akses mencapai tujuan. "Kalau bepergian bawa koper besar, bawa anak, kan repot. Saya kecewa," katanya dengan suara lirih.
[Gambas:Video CNN]

(glh/bir)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2IRtWMg
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Damri Kasih Kursi Gratis Antar-Jemput ke Bandara Kertajati"

Post a Comment

Powered by Blogger.