Jakarta, CNN Indonesia --
Sandiaga Uno berduka atas meninggalnya taipan properti
Ciputra. Ia mengenang Ciputra sebagai sosok pengusaha yang hebat.
Keberhasilan Ciputra dalam membangun gurita bisnisnya menjadi teladan bagi pria yang pernah menjadi calon wakil presiden pasangan Prabowo ini.
"Kerja kerasnya dalam membangun sebuah perusahaan dari kecil hingga besar telah menginspirasi para juniornya, termasuk saya sendiri," ujar Sandiaga melalui akun Twitter resminya, dikutip Rabu (27/11).
Sebelum terjun ke dunia politik, Sandiaga memang telah malang melintang di dunia bisnis.
Ia mulai merintis karis di perusahaan Summa Group pada 1990 hingga akhirnya ia dikenal sebagai pemilik PT Saratoga Investama Sedaya.
Sebelumnya, Ciputra meninggal di Gleneagles Singapura, Rabu (27/11) pada pukul 01.05 waktu setempat. Pendiri Ciputra Group ini meninggal usia 88 tahun.
Rencananya, jenazah akan dikebumikan di rumah duka keluarga, Jalan Bukit Golf Utama PA.1-2, Jakarta Selatan.
(sfr)
Let's block ads! (Why?)
from CNN Indonesia https://ift.tt/2rvhpIa
via
IFTTT
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Usai Aksi 22 Mei, IHSG Dibuka Menguat 0,25 Persen Jadi 5.954
Jakarta, CNN Indonesia -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di level 5.954, menguat 14,76 p… Read More...
Kerusuhan 22 Mei Dikhawatirkan Ganggu Bisnis Hotel dan Wisata
Jakarta, CNN Indonesia -- Asosiasi perhotelan khawatir aksi demonstrasi 22 Mei yang berujung r… Read More...
Stok Minyak AS Bertambah, Harga Minyak Dunia Merosot
Jakarta, CNN Indonesia -- Harga minyak mentah dunia turun sekitar 2 persen pada perdagangan Rabu (2… Read More...
Tambah Armada, Blue Bird Siapkan Belanja Modal Rp1,5 Triliun
Jakarta, CNN Indonesia -- PT Blue Bird Tbk menyiapkan belanja modal (capital expendi… Read More...
Tiket Pesawat Mahal, Pemudik via Laut di Sumsel Melonjak
Palembang, CNN Indonesia -- Kenaikan harga tiket pesawat diprediksi akan menyebabkan lonjakan pemud… Read More...
0 Response to "Sandiaga Uno Kenang Ciputra Sebagai Pengusaha Hebat"
Post a Comment